96.384 Wisatawan Kunjungi Kawasan Kota Tua
Dalam periode libur dan cuti bersama Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, 1-8 April 2025 sebanyak 96.374 wisatawan tercatat berekreasi di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat.
"Wisatawan asing dan domestik"
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Unit Pengelola Kawasan Kota Tua, Yayang Kustiyawan mengatakan, puluhan ribu pengunjung tersebut merupakan wisawatan lokal dan internasional.
"Untuk jumlah wisatawan asing mencapai 1.723 orang dan sisanya merupakan wisatawan domestik dari seluruh wilayah Jakarta maupun luar Jakarta," ujarnya, Rabu (9/4).
Dalam Empat Hari, 9.540 Wisatawan Kunjungi Museum WayangIa menuturkan, pada periode libur Lebaran hingga menjelang masuknya anak sekolah, kawasan Kota Tua masih menjadi destinasi wisata favorit warga.
"Kalau di luar libur nasional, kawasan Kota Tua biasanya dikunjungi hingga 1.000 wisatawan," terangnya.
Menurutnya, kawasan Kota Tua menjadi destinasi wisata yang menarik karena banyaknya museum dengan lokasi berdekatan seperti, Museum Sejarah Jakarta, Museum Seni Rupa dan Keramik, Museum Wayang, serta Museum Bahari, hingga spot foto yang ikonik.
"Sampai kemarin, kawasan Kota Tua hingga pukul 21.00 WIB masih dikunjungi 5.953 wisatawan asing dan domestik
," ungkapnya.Sementara itu, salah seorang wisatawan Bayu (33) mengaku datang ke kawasan Kota Tua untuk mengisi waktu liburan dengan bermain sepeda dan berswafoto di gedung-gedung yang estetik.
"Sengaja datangnya ke Kota Tua pada akhir liburan, supaya tidak ramai-ramai banget dan puas kelilingnya," tandasnya.